Pada Hari Ulang Tahunmu Aku Menerka-nerka

August 31, 2012

#untuk Nura
Pada hari ulang tahunmu aku menerka-nerka
Mana merah, mana luka
yang kausimpan di balik tawa

Senyum itu, berkata jikalau senja akan seramai pantai,
bercerita andai saja hujan tak senantiasa terjatuh pelan
"Aih, bulan malam itu indah nian", desahmu mengingatkan
Lalu tawa itu cair, tanah-tanah seketika berair
Read More

We Still Have God

August 29, 2012


Sometimes God takes away all that we have, to make us realize that no matter how helpless we become - we still have God.
(Mario Teguh)
#Ilustrasi diunduh dari sini
Read More

Penyedih (Tidak Menarik)

August 28, 2012


Ketahuilah, calon belahan jiwamu itu paling tidak tertarik kepada penyedih yang biasanya hanya mengeluh.
(Mario Teguh)
#Ilustrasi diunduh dari sini
Read More

Meminta Sampai Puncak

August 27, 2012


Anda tak bisa meminta seseorang sampai di puncak sebelum dirimu sendiri mencapainya terlebih dahulu.
(Anonim)
#Ilustrasi diunduh dari sini
Read More

Bersabar Pada Kenangan


Kepada kenangan: kita mesti bersabar, sebab dalam ingatan, ia hanya mudah masuk, namun enggan keluar.
(Anonim)
#Ilustrasi diunduh dari sini
Read More

Percakapan Saling Diam

August 24, 2012


Kami berdua diam, saling menunggu untuk memulai bicara, meskipun percakapan bukanlah satu-satunya cara untuk saling mengerti di antara dua jiwa.
(Kahlil Gibran - Sayap-sayap Patah)
#Ilustrasi diunduh dari sini
Read More

Dia dan Lembaran Buku

 
Hingga dia pun menjadi sebuah buku, yang keseluruhan lembarannya dapat aku pahami, dan pujian-pujiannya aku jadikan nyanyian. Hanya saja, aku tak akan pernah selesai membacanya.
(Kahlil Gibran - Sayap-sayap Patah)

#Ilustrasi diunduh dari sini
Read More

Gemerisik Rasa

August 23, 2012



Gemerisik rasa mengundang tanya

Ke arahmu, juga ke arahnya

Ialah dia, yang melukismu dengan 

merah bibir-bibirnya yang tak bertulang

Menghapus sesekali, lalu jemari menyepuh lagi



Pedih, bukan?

Aku pun mulai menerka: lebih getir mana, 

hampa ataukah rasa, yang diam-diam 

kaurajut bersama senja



Ingatkah, dia yang lain pernah mendekapmu, 

erat, yang bertali pekat

Tapi tiba-tiba dia melepasmu, dengan cepat



Kau yang tak siap, mencari-cari 

bayangnya hingga ke balik tirai

Menghujamkan jarum-jarum tepat ke uluh rindumu

Lantas, dia, yang kausanjung -di lain tempat- sedang 

menggenapkan senyum lain perangai



Harapmu melayang, menjemput ganjil wajahnya

Tapi dia toreh belaimu, dengan luka

Sesakit itukah cinta yang tak berbekas?

Adakah raga, atau jiwa yang sanggup membebas?



Kau melempar tanya ke angkasa

Terdengarkah jeritan ini, wahai bintang?

Tertangkapkah getaran ini, duhai rembulan?

Mereka saling bertatap, tak menjawab



Diam, barangkali lebih lekat daripada 

kata-kata pekat, yang selalu memeluk erat

Menangislah, di pundak ini, terukir secerca lukaku

Tepat ketika air matamu jatuh, luka itu seketika sembuh



Kemudian kita tersenyum, dan lupa 

semalam utuh kita saling berbagi peluh

Peluh yang lelah, tapi mengundang isak lega

Ialah aku, yang masih terpejam di sisimu

Yang tahu, jikalau malam tak lagi menemanimu


(IPM)

Surabaya, Sketsastra 2012


#Ilustrasi diunduh dari sini

 

Read More

Only The Best Gets The Best


Anak muda memang akan mengalami beberapa kali patah hati sebelum sampai pada pilihan terbaiknya.

Putus cinta sekarang memang pedih, tapi lebih baik daripada memaksakan hubungan yang nanti juga akan bermasalah.

Read More

Fakta Psikologi Golongan Darah

August 21, 2012




Katanya, golongan darah itu ditentukan oleh protein-protein tertentu yang membangun semua sel di tubuh kita dan oleh karenanya juga menentukan psikologi kita. Benar apa tidak? Check it out !!!



Sifat secara umum :

1. A : terorganisir, konsisten, jiwa kerja-sama tinggi, tapi selalu cemas (karena perfeksionis) yang kadang bikin orang mudah sebel, kecenderungan politik: “dekstra”

2. B : nyantai, easy going, bebas, dan paling menikmati hidup, kecenderungan politik: “sinistra”

3. O : berjiwa besar, supel, gak mau ngalah, alergi pada yang detil, kecenderungan politik: “centro”

4. AB : unik, banyak akal, berkepribadian ganda, kecenderungan politik: “sinistra”



Yang paling gampang ngaret soal waktu :
1. B : karena nyantai terus
2. O : karena flamboyan
3. AB : karena gampang ganti program
4. A : karena gagal dalam disiplin


Yang paling susah mentolerir kesalahan orang :
1. A : karena perfeksionis dan narsismenya terlalu besar
2. B : karena easy going tapi juga easy judging
3. AB : karena asal beda
4. O : easy judging tapi juga easy pardoning


Yang paling bisa dipercaya :
1. A : karena konsisten dan taat hukum
2. O : demi menjaga balance
3. B : demi menjaga kenikmatan hidup
4. AB : mudah ganti frame of reference


Yang paling disukai untuk jadi teman :
1. O : orangnya sportif
2. A : selalu on time dan persis
3. AB : kreatif
4. B : tergantung mood

Kebalikannya, teman yang paling disebelin/ tidak disukai :
1. B : egois, easy come easy go, maunya sendiri
2. AB : double standard
3. A : terlalu taat dan scrupulous
4. O : sulit mengalah


Yang paling mudah kesasar/ tersesat :
1. B
2. A
3. O
4. AB


Yang paling banyak meraih medali di olimpiade olah raga :
1. O : jago olah raga
2. A : persis dan matematis
3. B : tak terpengaruh pressure dari sekitar
4. AB : alergi pada setiap jenis olah raga


Yang paling banyak jadi direktur dan pemimpin :
1. O : karena berjiwa leadership dan problem-solver
2. A : karena berpribadi “minute” dan teliti
3. B : karena sensitif dan mudah ambil keputusan
4. AB : karena kreatif dan suka ambil resiko


Yang jadi PM jepang rata-rata bergolongan darah O (berjiwa pemimpin)
Mahasiswa Tokyo Univ pada umumnya bergolongan darah B
Yang paling gampang nabung :
1. A : suka menghitung bunga bank
2. O : suka melihat prospek
3. AB : menabung karena punya proyek
4. B : baru menabung kalau punya uang banyak


 
Yang paling kuat ingatannya :
1. O
2. AB
3. A
4. B


Yang paling panjang umur :
1. O : gak gampang stress, antibodynya paling joss!
2. A : hidup teratur
3. B : mudah cari kompensasi stress
4. AB : amburadul


Yang paling gampang gendut :
1. O : nafsu makan besar, makannya cepet lagi
2. B : makannya lama, nambah terus, dan lagi suka makanan enak
3. A : hanya makan apa yang ada di piring, terpengaruh program diet
4. AB : makan tergantung mood, mudah kena anoreksia


Yang paling gampang flu/ demam/ batuk/ pilek :
1. A : lemah terhadap virus dan pernyakit menular
2. AB : lemah terhadap hygiene
3. O : makan apa saja enak atau nggak enak
4. B : makan, tidur nggak teratur


Apa yang dibuat pada acara makan di sebuah pesta :
1. O : banyak ngambil protein hewani, pokoknya daging-dagingan
2. A : ngambil yang berimbang, sehat 5 sempurna
3. B : suka ambil makanan yang banyak kandungan airnya seperti sop, soto, bakso dan sebagainya
4. AB : hobby mencicipi semua masakan, “aji mumpung”


Yang paling cepat botak :
1. O
2. B
3. A
4. AB


Yang tidurnya paling nyenyak dan susah dibangunin :
1. B : tetap mendengkur meski ada Tsunami
2. AB : jika lagi mood, sleeping is everything
3. A : tidur harus 8 jam sehari, sesuai hukum
4. O : baru tidur kalau benar-benar capek dan membutuhkan


Yang paling cepet tertidur :
1. B : paling mudah ngantuk, bahkan sambil berdiripun bisa tertidur
2. O : Kalau lagi capek dan gak ada kerjaan mudah kena ngantuk
3. AB : tergantung kehendak
4. A : tergantung aturan dan orario



Penyakit yang mudah menyerang :
1. A : stress, majenun/ linglung
2. B : lemah terhadap virus influenza, paru-paru
3. O : gangguan pencernaan dan mudah kena sakit perut
4. AB : kanker dan serangan jantung, mudah kaget


Apa yang perlu dianjurkan agar tetap sehat :
1. A : karena terlalu perfeksionis maka nyantailah sekali-kali, gak usah terlalu tegang dan serius
2. B : karena terlalu susah berkonsentrasi, sekali-kali perlu serius sedikit, meditasi, main catur
3. O : karena daya konsentrasi tinggi, maka perlu juga mengobrol santai, jalan-jalan
4. AB : karena gampang capek, maka perlu cari kegiatan yang menyenangkan dan bikin lega


Yang paling sering kecelakaan lalu lintas (berdasarkan data kepolisian) :
1. A
2. B
3. O
4. AB


#Sumber diunduh dari sini
Read More

Pelajaran Menghapus Bayang

August 18, 2012

 


Ada wajah di Stasiun Hall Bandung

Terdiam, pekat memandang wajah terpasung

Berbahagialah, kau telah sampai

Meski raga, kian mati gemulai

 

Dongak tatapmu, tajam

Menghujam sekian mata, hingga memejam

Katamu: langit mendung, tak cerah

Tapi lihatlah! Dia mulai berkisah

 

Sejenak, aku menghenti langkah

Menengokmu, putihnya rona

Mata hitam putih, bercanda saling serasi

Sesengguk air mata, diam-diam menangisi

 

Lukamu, adalah sedih yang membeku

Kuhapus pelan, mengundang perih kenangan

Boleh saja kau berteriak, kencang, sangat kencang

Mengumpat, mencoba mencuri nama Tuhan

 

Namun, tidakkah kau bahagia?

Adakah kau merasa gelisah?

Berbaringlah bersamaku,

akan kuajari kau: pelajaran menghapus bayangmu.

 

(IPM) 

Bandung, Sketsastra 2012

 


#Ilustrasi diunduh dari sini

 

Read More

Jasa "Penukaran" Uang Baru

August 17, 2012


     Setiap akhir Ramadhan, alias beberapa hari menjelang lebaran, marak di kotaku, atau juga kota-kota besar lainnya praktik jasa penukaran uang baru pecahan kecil. Entah dari mana asalnya, entah budaya atau apa, di setiap hari lebaran, ada tradisi membagi-bagikan uang baru pecahan kecil; seribu, dua ribu, lima ribu, atau bahkan sepuluh ribu rupiah ke anak-anak yang berkunjung ke rumah.
"Asyik, dapat salam tempel. Makasih, Om, Tante," sanjung anak manis tersebut.
Read More

Lebih Indah

August 16, 2012


Lihatlah senyumnya! Usap tangisnya! 

Siapakah dia yang membuatmu hijrah dalam hitungan kata? 

Dahulu kau merutuk menutup pintu hati. Rapat-rapat, hingga seekor nyamuk tak dapat hinggap. Lalu, kau menangisi segala bayangnya yang pergi. Entah ke mana. Kau tak mau mengingatnya. Sekejap Tuhan memberi. Lantas, kau menepi, mengait takdir yang mempertemukanmu dengan dia yang lain. Kau, masihkah kau bersedih? Setelah kepergiannya yang teramat agung, sampai-sampai tanganmu tak hentinya mengusap kantong mata yang senantiasa basah. Tapi tataplah! Ada yang lebih indah dari dia. Senyumnya, parasnya, ronanya, hingga tutur yang menjelma tingkah pola.

Masihkah kau mengingat dahulu? Oh, aku mulai ragu...

Lebih Indah
by Adera

Saat kutenggelam dalam sendu
Waktu pun enggan untuk berlalu
Kuberjanji tuk menutup pintu hatiku
Entah untuk siapa pun itu

Semakin kulihat masa lalu
Semakin hatiku tak menentu
Tetapi satu sinar terangi jiwaku
Saat kumelihat senyummu

Dan kau hadir merubah segalanya
Menjadi lebih indah
Kau bawa cintaku setinggi angkasa
Membuatku merasa sempurna

Dan membuatku utuh tuk menjalani hidup
Berdua denganmu selama-lamanya
Kaulah yang terbaik untukku

Kini ku ingin hentikan waktu
Bila kau berada di dekatku
Bunga cinta bermekaran dalam jiwaku
Kan ku petik satu untukmu

Kaulah yang terbaik untukku
Kupercayakan seluruh hatiku padamu
Kasihku satu janjiku
Kaulah yang terakhir bagiku

#Ilustrasi diunduh dari sini
Read More

Bagaimana Memperlakukan Cinta?


Jika engkau tak memperlakukan cintamu dengan hormat, lembut dan setia, cinta akan meninggalkanmu dan melupakanmu saat engkau membutuhkan cinta.
Maka mencintailah dengan jujur dan setia.
Read More

Malam Berpaku Fajar



Malam di pertengahan fajar
Ramai, tak terdengar katamu, sungguh bingar

Ketika aku bersambang
Senyum itu, ringan mengembang

Lantas, aku terbang, melayang
Terkejutnya mentari, kau sungguh menarikku jatuh untuk tertatih

Berciri, dengan sanjungan khas wanita
Yang pelan, bernada, tapi sejenak kulihat hatiku berdarah

Merah, Sayang. Ini merah yang pekat
Lihatlah, bau amisnya kian menyengat

Tutup saja matamu agar tak memandang darahku, terlagi aku
Buang mukamu ke lain arah, tapi pintaku jangan ke belakang senja

Sebab itulah senja, yang paling kutakuti selain cinta
Senja yang putih, yang menjelmaku pergi, atau perlahan mati.

(IPM)
Sidoarjo, Sketsastra 2012

#Ilustrasi diunduh dari sini
Read More

Followers